"Dan situasi ini baik karena semakin banyak pemain berkualitas bagus. Masa dari dahulu saya terus yang bermain, kini saya jadi back-up keduanya sudah cukup," ujar Ismed.
Ismed Sofyan bergabung dengan Persija sejak tahun 2002.
Sejak saat itu pula, posisi bek kanan Macan Kemayoran selalu jadi tempatnya.
Meski belum pernah dimainkan di liga musim ini, pria yang lahir di Aceh itu mengaku akan tetap menjadi pemain Persija dan selalu siap saat diminta pelatih untuk bermain.
Baca Juga: Termasuk Persib, 3 Tim Tunjukkan Ketergantungan dengan Pilar Asing
Hal tersebut ia lakukan karena menghormati kontraknya dengan Persija.
"Saya menghormati kontrak saya," ucap Ismed.
Kontrak Ismed bersama Persija akan berakhir pada tahun 2021.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar