Dilansir BolaSport.com dari laman Antara, penyerang Madura United, Alberto Goncalves, meminta masyarakat untuk tidak menganggap remeh virus corona.
Menurut pesepak bola berusia 39 tahun itu, penyakit virus corona atau COVID-19 harus benar-benar diwaspadai karena dampaknya bisa fatal.
"Jangan berpikir virus itu tidak berbahaya karena tidak semua orang yang diserang meninggal dunia. Ini persoalan serius dan tidak bisa dihadapi dengan main-main," kata Beto.
Sampai Jumat (20/3/2020) menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) ada lebih dari 8.700 korban meninggal dunia dari 200.000 an kasus COVID-19 di seluruh dunia.
Beto pun tetap mengimbau agar masyarakat tidak keluar rumah dan tetap berada di dalam rumah hingga penyebaran virus corona berhenti total di Tanah Air.
"Oleh karena itu, kalau bisa jangan sampai kena. Untuk saat ini, tidak usah ke mana-mana, di rumah saja," ujar Beto.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Antaranews |
Komentar