BOLASPORT.COM - Majalah France Football telah mempublikasikan pemain dengan gaji terbesar di dunia 2019, Kylian Mbappe hanya menempati urutan kesepuluh.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Marca, Lionel Messi masih menjadi pemain dengan gaji tertinggi di dunia 2019.
Pemain Juventus asal Portugal, Cristiano Ronaldo, hanya mengekor Lionel Messi di posisi kedua.
Sementara itu, pemain termahal dunia versi CIES Football Observatory dab Transfermarkt, Kylian Mbappe, justru hanya menduduki peringkat kesepuluh.
Dia hanya menerima 27,6 juta euro atau setara dengan 492 miliar rupiah dari gaji klub, bonus, dan pendapatan iklan.
Baca Juga: Radja Nainggolan Takut Tularkan Virus Corona ke Istrinya
Jumlahnya ini bahkan hanya sepertiga dari total pendapatan dari rekan setimnya, Neymar Jr.
Pemain asal Brasil tersebut mendapatkan 95 juta euro atau setara dengan 1,7 triliun rupiah dari gaji klub, bonus, dan pendapatan iklan.
Kondisi ini tentu terlihat cukup aneh mengingat kontribusinya yang begitu besar bagi Paris Saint-Germain selama ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar