Kebutuhan utama tim Setan Merah di lini depan yakni penyerang sayap kanan dapat ditutupi oleh kehadiran Sancho.
Pemakai nomor 7 yang baru bakal dipersiapkan pada musim depan apabila Sancho benar-benar berlabuh di Old Trafford mengingat Alexis Sanchez besar kemungkinan dilepas akhir musim ini.
2. Jack Grealish (Aston Villa)
Sama seperti Sancho, Jack Grealish juga ramai dikaitkan dengan Man United sejak musim panas 2019.
Baca Juga: Dampak Virus Corona di Liga Inggris, Para Pemain Ketakutan Kehilangan Gaji
Penampilan Jack Grealish bersama Aston Villa ketika berjuang promosi ke Liga Inggris musim ini menjadi salah satu tolok ukur.
Penampilan pemain 24 tahun tersebut kian meningkat ketika berada di kasta tertinggi sepak bola Inggris dengan mengemas 9 gol dan 8 assist dari 31 penampilan di semua ajang.
Meski tim Setan Merah telah mendatangkan Bruno Fernandes dari Sporting CP pada musim dingin 2020, sosok Grealish tetap menjadi incaran utama mengingat Paul Pogba masih belum jelas statusnya dalam skuad.
3. Kalidou Koulibaly (Napoli)
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Transfermarkt, sportsmole.co.uk |
Komentar