BOLASPORT.COM - Delapan belas tahun silam tepat pada tanggal 28 Maret, Francesco Totti memulai debutnya bersama AS Roma di Serie A.
Dikutip BolaSport.com dari Squawka, Sabtu (28/3/2020), Francesco Totti melakoni debutnya di usia 16 tahun.
Ia membantu AS Roma meraih kemenangan 2-0 atas Brescia.
Momen tersebut menjadi salah satu yang tak terlupakan bagi Totti dalam kariernya sebagai pesepak bola profesional.
Ia menghabiskan 25 tahun kariernya untuk membela klub ibu kota Italia itu.
Kini Totti telah pensiun dan menjadi salah satu legenda hidup terbesar di Roma.
Mantan pemain Timnas Italia itu berkontribusi besar dalam menghadirkan gelar-gelar bergengsi ke Stadion Olimpico.
Beberapa gelar yang diraih Totti bersama Roma adalah juara Serie A 2000-2001, Piala Super Italia (2 kali) dan Coppa Italia (2 kali).
Adapun bersama Timnas Italia, pemain berjuluk Er Pupone itu turut memenangi gelar Piala Eropa U-21 1996 dan Piala Dunia 2006.
Bersama I Giallorossi, Pangeran Roma itu tampil sebanyak 786 kali dan mencetak 307 gol di semua kompetisi (1992-2017).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com, Squawka.com |
Komentar