“Apabila situasi darurat COVID-19 berhenti sampai 29 Mei, maka liga akan bergulir lagi mulai 1 Juli. Ada waktu enam bulan untuk menyelesaikan kompetisi,” kata Mochamad Iriawan.
Baca Juga: AC Milan Ikut Berburu Gelandang Serang Gratisan Manchester City
“Tetapi, kalau pemerintah belum mencabut status darurat COVID-19, maka kami tidak bisa melanjutkan kompetisi.”
PSSI menyatakan telah menyiapkan surat edaran kepada klub peserta Shopee Liga 1 2020 untuk kejelasan kelanjuan kompetisi akan seperti apa.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengaku telah mempersiapkan surat untuk klub.
“Surat No. 43 terkait dengan kompetisi Liga 1 dan 2 sudah kami buat. Kalau Juni atau Juli belum ada pencabutan larangan COVID-19, maka kompetisi tidak akan kami lanjutkan, baik Liga 1 maupun Liga 2,” tutur Iwan Bule.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar