Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maverick Vinales Sedih Bakal Ditinggal Valentino Rossi pada MotoGP 2021

By Agung Kurniawan - Kamis, 16 April 2020 | 18:31 WIB
Momen Valentino Rossi (kanan) saat merayakan kemenangan Maverick Vinales (Kiri) pada MotoGP Malaysia 2019, Minggu (3/11/2019)
twitter.com/YamahaMotoGP
Momen Valentino Rossi (kanan) saat merayakan kemenangan Maverick Vinales (Kiri) pada MotoGP Malaysia 2019, Minggu (3/11/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, menyayangkan kepergian Valentino Rossi dari timnya pada akhir musim MotoGP 2020.

Valentino Rossi dipastikan akan menemui titik akhir kebersamaannya dengan tim pabrikan Yamaha yang sudah dia bela selama 15 musim.

Sejak kedatangannya pada musim 2004 lalu, rider berjulukan The Doctor itu sudah memberikan empat gelar juara dunia kelas utama untuk Yamaha.

Setelah sempat pindah ke Ducati selama dua musim (2011-2012), Valentino Rossi kembali membalap bersama pabrikan asal Iwata tersebut hingga kini.

Baca Juga: Sebastian Vettel Tak Pedulikan Rivalitas dengan Charles Leclerc

Namun begitu, Rossi tidak bisa membohongi penurunan perfoma yang dia alami serta faktor usia yang sudah menginjak angka 41 tahun.

Faktor itulah yang membuat Yamaha memutuskan untuk menggusur Rossi dari tim pabrikan pada musim 2021.

Dalam sebuah kesempatan, rekan satu tim Rossi, Maverick Vinales memberikan pendapatnya soal keputusan Yamaha tersebut.

Rider asal Spanyol itu menyayangkan kepergian Rossi dari Yamaha meski dia juga antusias menyambut Fabio Quartararo selaku suksesor The Doctor.

Baca Juga: Tak Bisa Bertanding, Chou Tien Chen Merasa Kembali ke Masa Sekolah

"Di satu sisi, saya gembira bahwa Fabio Quartararo dan saya akan bekerja bersama pada 2021," kata Maverick Vinales, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.

"Namun di satu sisi, saya juga menyayangkan karena bisa berada di tim yang sama dengan Rossi merupakan hal yang sangat baik, saya sedih akan kehilangan dia," imbuhnya.

Dipilihnya Fabio Quartararo sebagai pengganti Valentino Rossi tak lepas dari prestasinya bersama tim Petronas Yamaha SRT pada musim lalu.

Rider berjulukan El Diablo itu berhasil mengakhiri MotoGP 2019 dengan berada di peringkat kelima klasemen akhir alias dua setrip di atas Valentino Rossi.

Sementara itu, Rossi digadang-gadang akan membalap untuk tim satelit Petronas SRT Yamaha jika memutuskan tampil pada MotoGP 2021.

Baca Juga: Dampak Covid-19, Nama-nama Besar di WWE Alami Pemecatan Masal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X