Pilihan mereka jatuh pada dua nama yang kontraknya bakal berakhir pada akhir musim ini.
Gelandang serang Borussia Dortmund, Mario Goetze, dan pemain milik Liverpool, Adam Lallana, tengah dipertimbangkan untuk direkrut oleh I Rossoneri.
![Gelandang serang milik Borussia Dortmund, Mario Goetze](https://cdn.grid.id/crop/0x0:0x0/700x0/photo/2019/06/22/2864550547.jpg)
Mario Goetze dipastikan tidak akan diperpanjang kontraknya oleh pihak Borussia Dortmund.
Pemain asal Jerman tersebut musim ini hanya bermain sebanyak 13 kali dengan mengemas 3 gol di Bundesliga.
Baca Juga: Tak Kunjung Pensiun, Kiper Juventus Akan Bermain hingga Usia 50 Tahun
Sementara itu, Adam Lallana diyakini telah memasuki masa senjanya bersama Liverpool.
Bergabung sejak Juli 2014, gelandang serang asal Inggris hanya dimainkan 15 laga di Liga Inggris musim ini.
Tanda-tanda pemberian kontrak baru dari pihak The Reds pun belum terlihat menyusul pandemi COVID-19. Kontrak Lallana bakal berakhir pada Juni 2020.
Kedua pemain berposisi gelandang serang tersebut dapat menjadi opsi terbaik bagi Milan yang memang membutuhkan sosok playmaker di lini tengah.
Pasalnya, I Rossoneri tidak puas dengan kinerja dari Lucas Paqueta dan Hakan Calhanoglu.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Calciomercato, Transfermarkt.com |