Menurut eks playmaker timnas Brasil itu, Dembele sudah mendapatkan cukup waktu buat membuktikan diri di Barcelona.
Namun, nyatanya kontribusi dia jauh meleset dari ekspektasi.
"Dembele bergabung dengan Barca hampir tiga tahun lalu dan punya banyak waktu beradaptasi di klub serta membuktikan nilainya," ucap kolektor 86 gol dalam 157 partai Liga Spanyol untuk Barcelona pada 1997-2002 tersebut.
"Dia masih memiliki potensi besar, tapi saya pikir musim panas ini akan menjadi kesempatan sempurna menjualnya atau menyertakannya dalam operasi transfer untuk salah satu pemain yang ingin mereka rekrut," lanjut Rivaldo.
Baca Juga: Barcelona Bidik Zlatan Ibrahimovic KW buat Alternatif Lautaro Martinez, Lebih Murah Rp703 M
Baca Juga: Maukah Inter Lepas Lautaro Martinez kalau Barcelona dan Real Madrid Kibas Rp1,7 Triliun?
Minat Barcelona mendatangkan kembali Neymar dari PSG atau Lautaro Martinez dari Inter Milan juga menipiskan peluang Dembele bertahan.
Posisi mereka di lini depan bakal tumpang tindih selain juga riskan menyimpan pemain mahal cuma sebagai cadangan.
Apalagi, Barca sedang dilanda kesulitan finansial dan perlu pengurangan jumlah anggota tim guna menyeimbangkan kas.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | as.com, Transfermarkt.com |
Komentar