Mills juga menambahkan tulisan PSSI di bagian belakang jersey timnas Indonesia, yang letaknya tepat berada di atas nomor punggung.
Tambahan tersebut ternyata mendapat reaksi keras dari warganet.
Kebanyakan dari mereka meminta agar tulisan PSSI itu dihilangkan dari seragam tim Garuda.
Baca Juga: Dream Chasers Garuda Select Season 2 Eps 2 - Menjawab Tantangan di Eropa
Bahkan beberapa orang meminta tulisan itu diganti dengan kata Indonesia atau Bhineka Tunggal Ika.
Respon keras dari para pendukung timnas itu langsung ditanggapi oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Menurut pria yang akrab disapa Iwan Bule itu, Mills sengaja menaruh tulisan PSSI di bagian pundak jersey sebagai bentuk tanggung jawab atas prestasi timnas Indonesia.
"Bagi Mills, tulisan PSSI sengaja ditaruh di pundak, melambangkan tanggung jawab prestasi timnas Garuda," tulisnya dalam akun Twitter pribadinya.
"(Tanggung jawab itu) dipercayakan untuk federasi PSSI," tulisnya lagi.
Baca Juga: Ternyata Lawan Impian Anthony Joshua Bukan Mike Tyson, tetapi...
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Twitter, PSSI.org |
Komentar