Untuk saat ini video blogger yang ditunjukkan oleh Ridho objeknya masih soal kegiatan olahraga, yang mana dirinya latihan.
Pemain asal Pekalongan, Jawa Tengah, itu mengaku bahwa sebenarnya ide membuat video blogger dan menjadi YouTuber itu berasal dari sang istri, Teny Farlish.
Dari kegiatan Ridho yang hanya melakukan latihan dan kembali berkeringat pun membuat sang istri menyarankan agar dirinya jadi YouTuber.
Baca Juga: Cerita Muhammad Ridho yang Hampir Gabung ke Persib Bandung
“Kontennya sebenarnya belum ada yang pasti apa ya, karen ini cuma iseng-iseng saja. Ini yang kasih saran juga istri agar saya bikin YouTube,” ucapnya.
“Karena tiap hari saya latihan dan gitu saja terus biar tidak bosan dan istri saya bilang kalau di rumah melihat saya berkeringat terus jadi mending bikin vlog kebugaran sekalian,” ujar Ridho.
Tak hanya memberi ide dan mengambil gambar saat dirinya latihan, Ridho pun siap mengajak Teny Farlish membuat video bersama.
Baca Juga: Andy Murray Sebut Dirinya Akan Baik-baik Saja Usai Pensiun Dari Tennis
Bahkan Ridho siap menganggu istrinya yang memiliki hobi memasak tersebut.
“Pasti ada ide banyak, dan siap gangguin istri masak. Itu pasti ada nanti. Dan masih ada ide-ide selanjutnya, biar tidak bosan,” tutur Ridho.
Sementara itu, kompetisi Liga 1 2020 masih ditangguhkan hingga 29 Mei mendatang.
Kompetisi Liga 1 rencananya bakal kembali bergulir pada awal Juli 2020, jika pemerintah tak menambah masa darurat wabah virus corona.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar