BOLASPORT.COM - Kepindahan Ricardo Kaka dari AC Milan ke Real Madrid ternyata terjadi secara diam-diam ketika dirinya berada di Brasil.
Mantan bintang AC Milan, Ricardo Kaka, sempat memecahkan rekor transfer sebagai pemain termahal dunia saat didatangkan oleh Real Madrid musim panas 2009.
Rekor itu bertahan sebelum rekan setim Kaka di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memecahkannya lagi pada tahun yang sama.
Namun, ada kisah menarik yang mewarnai drama kepindahan Kaka menuju Santiago Bernabeu.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Football Italia, sang agen, Gaetano Paolillo, mengungkapkan bahwa pemain asal Brasil itu sebenarnya tak pernah mau pergi dari San Siro.
Baca Juga: Perangi COVID-19, Gareth Bale Bantu Rumah Sakit Tempat Kelahirannya di Wales
Bahkan, Kaka sempat menolak transfer bernilai 100 juta euro atau setara dengan 1,7 triliun rupiah ke Manchester City.
Saat itu, AC Milan memang sedang mengalami krisis keuangan yang membuat klub harus mencari dana segar dalam jumlah besar.
"Jika terserah Milan, mereka akan menerima tawaran 100 juta euro (1,7 triliun rupiah) dari Manchester City, tapi Kaka benar-benar menolak untuk pindah," ucap Paolillo.
Paolillo juga menceritakan bagaimana setiap tahunnya klub raksasa Spanyol, Real Madrid, ingin memperoleh tanda tangan mantan bintang timnas Brasil itu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar