Baca Juga: Andy Murray Sempat Khawatir Terjangkit Virus Corona sebelum Lockdown
Di luar masalah tersebut, Alvarez mengaku ingin melihat duel McGregor kontra Gaethje.
"Saya pikir Conor akan menyingkirkan Tony Ferguson, saya ingin melihatnya melawan Gaethje," kata Eddie Alvarez, dilansir BolaSport.com dari Low Kick MMA.
"Saya tidak percaya dia bisa mengalahkan Gaethje, tetapi saya ingin melihat pertarungan itu, saya masih ingin melihatnya," ujar dia lagi.
Walau dinilai mampu mengalahkan Tony Ferguson yang mempunyai catatan 12 kemenangan beruntun, Conor McGregor dianggap masih belum mampu untuk melewati Khabib Nurmagomedov.
Pernyataan Eddie Alvarez itu cukup beralasan setelah dia melihat penampilan McGregor saat kalah dari Nurmagomedov pada ronde keempat UFC 229.
"Saya tidak suka gaya bertarungnya saat melawan Khabib, saya pikir dia tidak memiliki pengalaman yang cukup untuk mengatasi Khabib dari titik mana pun," ucap Alvarez.
Eddie Alvarez tercatat kehilangan sabuk kelas ringan UFC usai kalah technical knock out alias TKO pada ronde kedua dari Conor McGregor, November 2016.
Baca Juga: Rossi Butuh Jalani Balapan pada 2020 untuk Beri Keputusan soal Masa Depannya
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | lowkickmma.com |
Komentar