Sebelum ini, masa depan Dovizioso sempat menjadi pertanyaan, karena Ducati sempat melirik pembalap lain seperti Maverick Vinales, Fabio Quartararo, dan Joan Mir.
Namun, Vinales dan Quartararo menandatangani perpanjangan kontrak dengan Yamaha, sementara Mir dipastikan bertahan di Suzuki hingga 2021.
Battistella mengatakan Dovizioso tak khawatir dengan hal tersebut.
Baca Juga: Bos Yamaha Punya Ide Lain Ketimbang Duetkan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo
"Andrea tak khawatir Ducati berusaha merekrut Vinales atau Quartararo, atau saat Ducati selalu mengawasi Marc Marquez. Dia sama tenangnya dengan ketika Jorge Lorenzo pindah ke Repsol Honda," tutur Battistella.
"Hal terpenting bagi Andrea saat membuat keputusan adalah proyek yang dilakukan Ducati dan orang-orang yang terlibat," kata Battistella.
Andrea Dovizioso finis pada peringkat kedua pada MotoGP musim 2019.
Dia mengoleksi 269 poin dari dua kemenangan dan sembilan kali naik podium.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar