Dalam sebuah pernyataan, juru bicara FIFA mengonfirmasi hal tersebut.
"Kami dapat mengonfirmasi bahwa pada tanggal 3 April 2020 klub Italia, UC Sampdoria, mengajukan klaim kepada FIFA terhadap klub Portugal, Sporting Clube de Portugal, terkait dengan kewajiban keuangan yang ditetapkan dalam kontrak terkait dengan transfer pemain Portugal, Bruno Miguel Borges Fernandes," ucap juru bicara FIFA.
"Masalahnya saat ini sedang diselidiki dan kami belum bisa memberikan komentar lebih lanjut," lanjut sumber yang tidak disebutkan namanya.
Akan tetapi, pihak Sporting mengaku tidak ada kewajiban demikian karena Bruno telah menandatangi klausul baru dengan mereka.
Klaim ini tidak menyangkut Manchester United, sehingga Setan Merah bebas dari tuntutan.
Baca Juga: Bermain Impresif, Bruno Fernandes Ungkap Motivasinya Bela Manchester United
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportskeeda |
Komentar