BOLASPORT.COM - Kondisi PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dikabarkan tengah memanas.
Polemik tersebut semakin terdengar jelas ketika tiga direksi PT LIB memberikan surat kekecewaan kepada Direktur Utama, Cucu Somantri yang ditunjukan ke Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dan klub-klub pemegang saham.
Tiga direksi PT LIB itu yakni Direktur Operasional, Sudjarno, Direktur Bisnis, Rudy Kangdra, dan Direktur Keuangan, Anthony Chandra Kartawiria.
Mereka menyampaikan empat poin yang isinya tentang keputusan-keputusan Cucu Somantri tanpa adanya pembahasan terlebih dahulu.
Memanasnya situasi tersebut juga dikabarkan ketika Cucu Somantri tidak sengaja menyebutkan Maaike Ira Puspita calon Sekjen PSSI baru menggantikan Ratu Tisha yang mundur.
Maaike Ira Puspita merupakan adik ipar Mochamad Iriawan yang diajak untuk mengisi posisi wakil sekjen PSSI.
Namun rupanya pernyataan Cucu Somantri yang juga merupakan wakil ketua umum PSSI itu tidak dibenarkan.
Sebab, PSSI akan melakukan tes untuk mendapatkan sekjen baru.
Tak berselang lama terdengar juga tindakan nepotisme di PT LIB.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar