Baca Juga: Setelah Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje Juga Incar Conor McGregor
"Iri karena yang lain banyak gelar juaranya. Kayak Ahsan/Hendra bisa jadi juara dunia, kami juga ingin bisa membanggakan Indonesia. Jadi juara dunia, juara world tour," tutur Rian.
"Hikmahnya, ya kami masih banyak kekurangan, tetapi kami berpikir positif saja," kata Rian lagi.
Senada dengan pernyataan sang partner, Fajar juga menyatakan bahwa rasa iri yang dia rasakan kepada Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra pada akhirnya menjadi hal positif.
"(Perasaan) Irinya lebih jadi memotivasi," ucap dia.
Menariknya, meski merasa iri, Fajar dan Rian diam-diam juga mengagumi sosok Kevin.
Saking kagumnya, mereka sampai "berebut" ingin menjadi tandem Kevin andai ada kesempatan di masa depan.
"Kevin itu pemain yang komplet ya, dari segi skill, kecepatannya, menyerang dan defense-nya," kata Fajar.
"Antisipasinya juga bagus," ujar Rian menimpali.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Komentar