Takut bernasib sama, sampai-sampai Semen Padang rela untuk tidak memakai pemain marquee player lagi selepas hengkangnya pemain berdarah Pantai Gading tersebut.
Semen Padang pun tercatat sebagai klub terakhir Didier Zokora sepanjang berkarier di dunia si kulit bundar.
Baca Juga: Starting Eleven Para Pemain Tua-tua Keladi Liga 1 2020
2. Carlton Cole
Satu lagi nama eks Liga Inggris yang namanya tidak sebesar kariernya di Liga Indonesia.
Mantan pemain Chelsea yang memiliki tujuh caps bersama timnas Inggris ini gagal memenuhi ekspektasi para pecinta Persib Bandung.
Bagaimana tidak, namanya yang cukup besar di Liga Inggris justru dinilai bukan siapa-siapa di Liga 1 Indonesia.
Terbukti dirinya hanya bermain lima laga saja di Persib Bandung.
Baca Juga: Kisah Si Pitung yang Punya Ritual di Laga Tandang Persija Jakarta
Tidak hanya itu, dari lima laga tersebut Cole lebih banyak datang dari bangku cadangan.
Ditambah lagi Cole sama sekali tidak menorehkan satu gol pun di Persib Bandung
Performanya pun saat itu di dikritik habis-habisan oleh Umuh Muchtar selaku manajer tim Maung Bandung.
Hingga akhirnya Cole pun harus keluar dari Persib dengan berlabel gagal di Liga 1 Indonesia.
Baca Juga: Liga 1 Belum Genap Jalan 10 Persen, PSSI Pakai Surat Ini untuk Kelanjutannya
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com, Transfermakrt.com |
Komentar