Salah satunya Evander Holyfield, pesaingnya dahulu selama masih aktif sebagai petinju.
Holyfield mendukung keinginan Tyson sekaligus menantangnya bertanding untuk ketiga kalinya.
Setelah tanggapan positif, kini muncul pertanyaan negatif tentang skenario Tyson comeback.
Reaksi negatif ini diucapkan oleh Carl Froch, mantan petinju asal Inggris.
Baca Juga: Tai Tzu Ying Pilih Puzzle 4.000 Keping untuk Atasi Rasa Bosan
Pengamat dan analis Sky Sports ini bahkan meremehkan kemampuan bertarung Tyson lagi.
"Saya telah melihat Mike Tyson, dia terlihat eksplosif dan fantastis untuk klip lima detik di Instagram," tutur Froch dilansir BolaSport.com dari Boxing Scene.
"Tetapi ini berbicara tentang 3 menit dalam 12 ronde. Ada alasan mengapa orang-orang ini memilih pensiun karena mereka sudah tidak sanggup bertarung lagi," imbuhnya.
Froch kemudian menyarankan Tyson untuk menghentikan niatnya kembali bertinju.
Baca Juga: Pamer Gaya Rambu Baru, Khabib Nurmagomedov Disebut Mirip Wolverine
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Boxingscene.com |
Komentar