Bundesliga sendiri ditangguhkan pada 13 Maret, hari yang sama ketika Liga Inggris juga dihentikan sementara.
Namun, keputusan tentang kelanjutan kompetisi lebih cepat dihasilkan oleh Bundesliga.
"Banyak hal yang terjadi secara politis berpindah ke sisi olahraga. Jerman punya rencana dan semua orang bersatu," ucap eks pemain timnas Inggris ini menambahkan.
Bundesliga sendiri menerapkan aturan ketat dalam proses melanjutkan sisa kompetisi tersebut.
Stadion akan kosong dari penonton dalam sisa pertandingan Bundesliga musim ini, yang diselesaikan selama enam minggu hingga akhir Juni.
Hanya 213 orang yang akan diizinkan masuk ke setiap stadion, 98 orang di sekitar lapangan dan 115 lainnya di tribun.
Setiap tim wajib melakukan karantina, mereka hanya bergerak dari hotel ke tempat latihan pada minggu menjelaskan pertandingan.
Selain itu, para pemain juga akan dites virus corona secara berkala.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Evening Standard, Worldometers |
Komentar