Michael Essien harus juga menerima kenyataan pahit kalau Persib Bandung tidak pernah menang saat menghadapi Persija Jakarta selama Liga 1 2017.
Essien dan kolega tidak berhasil memetik tiga angka, baik itu dalam pertandingan kandang maupun tandang.
Baca Juga: Jika Dibandingkan, Musim Lalu Marko Simic Bisa Jadi Raja Gol di Thailand
Pada putaran pertama Liga 1 2017 di pekan ke-16, Persib ditahan imbang 1-1 oleh Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 22 Juli 2017.
Meski bermain di hadapan pendukung Maung Bandung, skuad Macan Kemayoran mampu mencuri satu poin.
Selanjutnya, pada pertemuan kedua di pekan ke-33 Liga 1 2017, Persib Bandung dikalahkan oleh Persija Jakarta dengan skor tipis 0-1 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, 3 November 2017.
Baca Juga: Pada Liga 1 2019, Striker Persija Marko Simic Tak Bisa Bobol 3 Tim ini
Tentu bukan hasil yang bagus bagi seorang bintang sekaliber Michael Essien karena gagal menang dalam dua pertandingan menghadapi lawan yang sama.
Padahal, dalam dua pertandingan tersebut Essien selalu masuk starting line-up dan bermain cukup lama, yakni total 163 menit.
4. Tidak Berhasil Sumbangkan Kontribusi saat Melawan Persija
Kesialan terakhir Michael Essien saat bertemu Persija Jakarta yakni dirinya tidak mampu memberikan kontribusi berupa gol maupun assist untuk Persib Bandung.
Dalam dua pertandingan, home atau away melawan Persija pada Liga 1 2017, Essien tak berhasil mencetak gol ataupun membuat assist.
Baca Juga: Bos Persipura Sebut Tak Manusiawi Jika Liga 1 2020 Dilanjutkan, Ini Alasannya
Seperti yang ditulis sebelumnya, pemain dengan julukan Bison tersebut bermain cukup lama, yakni 163 menit.
Pada laga putaran pertama Liga 1 2017, Michael Essien tampil bermain selama 90 menit di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 22 Juli 2017.
Namun, Persib harus rela berbagi satu angka dengan Persija setelah hanya ditahan imbang dengan skor 1-1.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Sempat Gagal Bela Timnas Indonesia karena Ayahnya
Selanjutnya, saat laga putaran kedua, Essien bermain selama 73 menit ketika Maung Bandung dikalahkan Macan Kemayoran 0-1 pada pekan ke-33 Liga 1 2017.
Meski total bermain 163 menit selama dua pertandingan, mantan pemain AC Milan tersebut tidak mampu memberikan gol ataupun assist.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | berbagai sumber, BolaSport.com |
Komentar