BOLASPORT.COM - Presiden Persik Kediri, Abdul Hakim Bafagih, menyesalkan adanya pengunduran diri direksi dan komisaris PT LIB dalam RUPS Luar Biasa pada Senin (18/5/2020).
PT Liga Indonesia Baru (LIB) akhirnya meyetujui desakan para peserta Liga 1 2020 untuk menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB).
Seperti diketahui, sebanyak 18 klub peserta Liga 1 2020 meminta PT LIB segera menggelar RUPSLB guna membahas kelanjutan liga dan kepastian pencairan dana komersil atau subsidi.
PT LIB kemudian menggelar rapat itu secara virtual pada Senin (18/5/2020).
Baca Juga: DUEL KLASIK - 19 Mei 1999, Lazio Jadi Juara Terakhir Piala Winners
Meski permintaannya telah dikabulkan, banyak klub yang merasa kecewa dengan hasil dari RUPSLB.
Pasalnya, agenda rapat itu tidak membahas kelanjutan kompeisi serta masalah hak komersial klub.
RUPSLB justru menjadi ajang pengunduran diri Direktur Utama PT LIB, Cucu Somantri, dan tiga komisaris lainnya.
Presiden Persik Kediri, Abdul Hakim Bafagih, mengungkapkan kekecewaannya terhadap rapat tersebut.
Baca Juga: On This Day - Gol Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Real Madrid Tak Berbuah Kemenangan
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar