Pemain 32 tahun itu justru kehabisan tiket penerbangan dari Banjarmasin ke Jakarta karena sedang dalam masa puncak arus mudik.
Aditya pun terpaksa mencari jalan lain dengan melobi sana-sini hingga akhirnya berhasil mendapatkan tiket.
Tiket yang didapatkan dengan cucuran keringat itu juga harus dibayar dengan sangat mahal.
"Tetapi Alhamdulillah, namanya rezeki lebaran, saya mendapatkan tiket meski harganya mahal sekali sampai Rp 3 juta lebih," tutur Aditya.
Baca Juga: Mike Tyson Kian Bugar, Beratnya Sudah Hampir Sama Saat Gigit Telinga Evander Holyfield
"Sedangkan saya biasa pulang Banjarmasin-Jakarta paling mahal Rp 1 juta saat itu," ucap kiper bernomor punggung 20 itu.
Sesampainya di Jakarta, Aditya justru disambut oleh istrinya yang telah membaik.
Aditya pun berkelakar bahwa calon anaknya hanya rindu kepada dirinya.
"Sesampainya di rumah sakit, eh, istri saya merasa lebih baik. Ternyata calon anak saya cuma pengin minta ketemu ayahnya," tutup Aditya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar