Demikian juga dengan silaturahmi yang biasa dilakukan saat lebaran juga tak bisa dilakukan.
Namun begitu, pelatih berusia 54 tahun ini tetap bergairah menyambut hari kemenangan yang jatuh pada Minggu (24/5/2020).
“Puasa dan lebaran tahun ini terasa kurang mantap karena ada musibah ini, tetapi tetap semangat dan tetap bergairah saat Idul Fitri,” kata Hendri Susilo dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Persipura Jayapura Ulang Tahun Ke-57, Ketua PSSI Sampaikan Harapannya
Seperti kebanyakan orang di Indonesia, lebaran tahun ini juga tidak bisa dimanfaatkan pelatih Persiraja Banda Aceh untuk mudik ke kampung halaman.
Kesempatan untuk bersilaturahmi dengan kedua orang tua hanya bisa disalurkan melalui sambungan video call.
Namun begitu, cara tersebut tidak menghilangkan sedikit pun makna sungkeman di lebaran tahun ini.
“Rutinitas saya saat lebaran yaitu pulang kampung ke tempat orang tua, sungkeman. Meminta maaf dan minta didoakan agar selalu sehat dan sukses,” kata Hendri.
“Namun, tahun ini saya agak kecewa karena tidak bisa pulang kampung. Tahun ini, hanya bisa bertemu dan bersilaturahmi lewat video call,” ujar Hendri Susilo.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | kompas |
Komentar