"Aku berlatih dengan pelatih di sini (Swedia) yang membuatku tetap baik. Aku juga merasa lebih mudah saat seseorang mendorongku dan tentu saja kami memiliki program pelatihan yang didapatkan dari tim," kata Nazari.
Begitu pun dengan Beni Oktovianto yang masih tidak memiliki kendala berarti dengan model latihan yang baru ini.
Namun begitu ia perlu membutuhkan proses adaptasi untuk mengikuti latihan dengan intensitas yang lebih tinggi.
Pasalnya pemain asal Pontianak, Kalimantan Barat, ini baru saja off latihan selama 4 hari untuk merayakan hari raya Idul Fitri.
"Kami memulai seperti biasa. Sejauh ini tanpa hambatan meskipun beradaptasi pasti awal-awal karena empat hari kemarin tidak latihan. Intensitasnya juga langsung meningkat, jadi pasti sedikit ada adaptasi," kata Beni Okto.
"Awalnya saya memulai (latihan) masih low dulu. Satu atau dua hari baru naik intensitas semula lagi," ujarnya.
Baca Juga: Persipura Transfer Uang Subsidi PT LIB Rp 509 Juta ke Gugus Tugas Covid-19
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar