"Kami tidak akan melepas pemain dengan harga di bawah nilai pasarnya, terlebih jika dia masih memiliki kontrak lebih dari satu tahun."
"Secara umum, kami selalu harus mengajukan pertanyaan berikut: dapatkah kami mengganti pemain jika kami menjualnya kurang dari nilai pasarnya?"
"Kami akan memiliki kendali penuh atas situasi ini. Saya santai. Timo memiliki kontrak selama tiga tahun ke depan," tutur Mintzlaff menambahkan.
Baca Juga: Lima Klub Liga Inggris Saling Sikut Demi Gelandang Veteran Liverpool
Werner sendiri dinilai cocok bermain untuk Liverpool oleh banyak orang.
Salah satu orang yang mengatakan hal itu adalah mantan gelandang Borussia Dortmund, Paul Lambert.
"Saya melihat Werner bermain beberapa tahun yang lalu dan dia dapat berlari secepat kilat," ucap Lambert dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Baca Juga: Solskjaer: Laga Tanpa Penonton Akan Sulit, tetapi Kami Pasti Bisa
"Gaya permainannya dengan Liverpool sungguh cocok karena semua orang tahu tim itu memiliki permainan yang cepat pula."
"Werner tumbuh sebagai pemain yang mengandalkan kecepatan dan Leipzig mampu mengoptimalkan potensi yang dimilikinya."
"Jelas Leipzig juga mampu dalam melakukan permainan cepat. Jadi apakah Werner akan cocok dengan permainan Liverpool?"
"Jelas iya dan saya pun tidak ragu atas hal tersebut karena dirinya mampu mengikuti gaya permainan Liverpool," kata pria berusia 50 tahun itu menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Liverpool Echo, Mirror |
Komentar