Dalam rencana tersebut, Man United mencoba menawarkan penyerang mereka, Alexis Sanchez, kepada Dortmund.
Sanchez saat ini tengah dipinjamkan ke Inter Milan setelah gagal bermain apik selama di Old Trafford dengan hanya mengemas 5 gol dari 45 penampilan di semua ajang.
Inter Milan pun enggan untuk mempermanenkan Sanchez pada akhir masa peminjamannya dan membuatnya berpeluang kembali ke Old Trafford.
Menurut laporan tersebut, Man United sama sekali tidak keberatan untuk melepas Sanchez.
Baca Juga: Liga Spanyol Dimulai Lagi, Lionel Messi Bicara soal New Normal
Penyerang asal Chile itu dikabarkan tidak masuk dalam rencana Ole Gunnar Solskjaer untuk musim depan.
Hal ini tentu dapat membuat Sancho bertukar kostum dengan Sanchez di Man United.
Langkah tukar tambah dianggap sebagai jalan terbaik bagi Setan Merah guna mengurangi biaya transfer Sancho.
Di sisi lain, Dortmund juga memiliki sejarah apik untuk menghidupkan kembali karier pemain yang redup.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | The Express, Mundo Deportivo, Transfermarkt.com |
Komentar