Setelah Jones membeberkan semuanya melalui Twitter pribadinya, kini pihak UFC akhirnya buka mulut.
Baca Juga: Perihal Satu Hal Ini, Anthony Joshua Lebih Baik daripada Tyson Fury
UFC melalui Dana White memberi alasan menolak potensi duel Jones vs Ngannou.
Dalam sebuah wawancara dengan ESPN, White mengkonfirmasi perbedaan masalah biaya menjadi penyebab.
Jones disebut pria 50 tahun itu meminta bayaran tidak masuk akal.
"Jumlah uang yang diinginkan Jon Jones tidak masuk akal," ucap White dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie.
"Dia harus berada di divisi kelas berat-ringan, bertarung dengan Dominick Reyes adalah yang masuk akal."
"Jadi apakah Jon Jones akan melawan Francis Ngannou, lalu menuju pertarungan perebutan gelar kelas berat? Saya tidak percaya itu. Dia tidak pernah ingin pindah ke kelas berat sebelumnya," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Valentino Rossi Jelaskan Perbedaan MotoGP Dulu dan Nanti
Masalah biaya menjadi kendala White untuk meloloskan duel Jones vs Ngannou.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MMAjunkie.com |
Komentar