Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Tolak Si Anak Bengal Pulihkan Cedera di Negeri Timur Tengah

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 2 Juni 2020 | 10:45 WIB
Winger Barcelona, Ousmane Dembele,  direncanakan untuk didepak dari Camp Nou pada musim panas mendatang.
TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT
Winger Barcelona, Ousmane Dembele, direncanakan untuk didepak dari Camp Nou pada musim panas mendatang.

BOLASPORT.COM - Barcelona dilaporkan menolak memberikan izin kepada winger mereka, Ousmane Dembele, untuk memulihkan cederanya di negeri Timur Tengah, tepatnya di Qatar.

Winger Barcelona, Ousmane Dembele, agaknya tidak jauh-jauh dari kata cedera dan rentan.

Ousmane Dembele diketahui mengalami cedera kambuhan ketika Barcelona menjalani sesi latihan pada Februari 2020.

Ketika latihan sedang berjalan, Ousmane Dembele justru berhenti lebih cepat dan sang pemain didiagnosis mengalami cedera hamstring.

Baca Juga: Solidaritas untuk George Floyd, Satu Tim Liverpool Berlutut di Lapangan

Cedera tersebut merupakan problem yang sama ketika ia membela Barcelona melawan mantan klubnya, Borussia Dortmund, di ajang Liga Champions, November 2019.

Jika cedera hamstring pertama memakan waktu 10 pekan untuk Dembele menepi, maka cedera kali ini memakan waktu hingga akhir musim 2019-2020.

Hal ini dikarenakan Dembele telah menjalani operasi pada bagian tendon pada bisep kaki kanannya di Finlandia pada akhir Februari 2020.

Efek dari operasi tersebut membuat proses pemulihan cedera memakan waktu hingga enam bulan.

Baca Juga: Satu Pemain Klaim Liga Inggris Dimulai Lagi karena Motivasi Uang

Dilansir BolaSport.com dari RAC 1, pemain asal Prancis itu telah meminta izin untuk memulihkan cedera dan menjalani rehabilitasi di negeri Timur Tengah, tepatnya di Doha, Qatar.

Pemilihan Qatar sebagai tempat pemulihan cedera cukup beralasan karena Dembele sebelumnya menjalani rehabilitasi di sana pada akhir tahun 2019 dan awal tahun 2020.

Namun, rencana dari pemain yang dilabeli bengal akibat perangainya selama di klub itu telah mendapatkan penolakan dari kubu Barcelona.

Barcelona menegaskan bahwa Dembele hanya boleh memulihkan cederanya di bawah pengawasan staf medis klub dan menggunakan fasilitas kesehatan klub saja.

Baca Juga: Philippe Coutinho Masih Berhasrat untuk Main di Liga Inggris

Dembele telah dirundung masalah fisik sejak bergabung dengan El Barca dari Borussia Dortmund pada musim panas 2017.

Digadang-gadang sebagai pengganti Neymar yang pindah ke Paris Saint-Germain, ia justru gagal tampil maksimal.

Tiga musim berseragam Barcelona, Dembele hanya mencatatkan 74 penampilan dan mengemas 19 gol serta 17 assist.

Akibat dari cedera yang berkepanjangan tersebut, pihak manajemen Barcelona dilaporkan siap melepas pemain 23 tahun itu dengan harga miring, yakni senilai 35 juta euro (sekitar Rp565 miliar)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca, RAC 1
REKOMENDASI HARI INI

Myanmar Panggil 8 Pemain Abroad Untuk Jumpa Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136