Baca Juga: Kevin Sanjaya Ungkap Kedekatannya dengan Marcus Gideon sebagai Partner
Munafri menambahkan jika Pulau Jawa diputuskan untuk menjadi venue Liga 1, kondisi itu akan memberikan dampak bagi para suporter.
"Kalau dipusatkan di Pulau Jawa, tentu hal ini akan berimbas kepada keadilan bagi suporter saat menonton," ujar Munafri,
"Jika dipusatkan di Jawa kemungkinan tidak akan ada penonton karena sangat tidak seimbang, ada tuan rumah dan ada tim musafir yang datang ke sana," tambah Munafri.
Munafri mengatakan Pulau Jawa menjadi tempat yang paling banyak diusulkan karena memiliki fasilitas yang memadai.
Baca Juga: Niat Gowes, Winger Tira Persikabo Ini Malah Hampir Diserang Kuda Lepas
Selain itu, transportasi di Pulau Jawa juga memiliki akses yang mudah dari setiap lokasinya
"Pertimbangan kenapa di Pulau Jawa karena mungkin di beberapa tempat di Pulau Jawa memiliki infrastruktur yang memadai dan transportasi darat juga lebih baik," kata Munafri.
"Tidak diperlukan lagi angkutan yang mahal seperti pesawat dan sebagainya," tambah Munafri.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar