"Kami juga sudah meminta masukan banyak pihak khususnya pemain."
"Banyak yang mendukung penolakan ini kok, karena memang resikonya masih tinggi,’’ ucap Haruna Soemitro.
Nantinya pada rapat Exco PSSI, Haruna Soemitro akan menanyakan siapa yang akan bertanggung jawab jika pada September virus corona belum mereda.
Tujuan Haruna Soemitro lebih kepada kebaikan untuk bersama.
Baca Juga: Eks Gelandang Juventus Berharap Cristiano Ronaldo Bertahan di Turin
"’Siapa lembaga yang bisa memberikan jaminan bahwa September sampai Oktober itu covid-19 sudah bisa terkendali? Tidak ada kan?," ucap Haruna Soemitro.
"Saya tetap berjuang semaksimal mungkin (dalam rapat Exco)," tutupnya.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |