Modric mengaku terkejut dengan reaksi Mourinho ketika itu.
"Ronaldo tidak mengejar pemain lawan dan Jose marah kepadanya. Mereka bertengkar lama di lapangan," kata Modric yang tertuang dalam tulisan di bukunya.
"Setelah kembali ke ruang ganti di pertengahan babak, saya melihat Ronaldo putus asa, hampir menangis.
"Dia bilang, 'saya melakukan yang terbaik dan dia (Mourinho) terus mengkritik saya'," lanjut Modric, seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
Belum kelar tensi di lapangan, suasana di ruang ganti pun kembali panas ketika sang pelatih tiba.
Pemenang Ballon d'Or 2018 itu mengungkapkan CR7 dan Mou nyaris terlibat perkelahian.
"Mourinho masuk dan mulai mengkritik Ronaldo soal tanggung jawabnya selama pertandingan.
"Mereka semakin memanas, hanya campur tangan rekan setim yang bisa menghindarkan perkelahian di antara mereka," tutur Modric lagi.
Baca Juga: VIDEO - Penalti Ronaldo Lahirkan Gelar Ke-11 Real Madrid di Liga Champions
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | metro.co.uk, espn.com |
Komentar