Hal itu karena Tony Khan sudah dikenal oleh banyak orang dan dia juga mempunyai banyak teman berkulit hitam.
"Bagaimana bisa saya melihat muka teman-teman saya yang berkulit hitam, para pemain football, pegawai, atau diri saya sendiri di kaca setelah apa yang dikatakannya dan dia tidak pernah meminta maaf secara sungguh-sungguh?," jelas Khan lagi.
Baca Juga: 10 Petarung UFC Terbaik Sepanjang Masa dan Tak Ada Nama Conor McGregor
Sebelumnya pada tahun 2015, Hulk Hogan pernah berurusan dengan hukum karena perkataan rasialisme hingga membuat dirinya dipecat oleh WWE.
Meski pada tahun 2018 Hogan sudah meminta maaf di depan banyak pegawai serta pegulat WWE, tidak sedikit yang menganggap permintaan maafnya tersebut tidak dilakukan secara sungguh-sungguh.
Adalah Titus O'Neil dan juga tag team New Day yang menganggap hal tersebut.
Baik Titus maupun New Day sampai membuat pernyataan terkait tidak bersungguh-sungguhnya Hulk Hogan dalam meminta maaf.
Baca Juga: Dana White Bongkar Perbedaan Conor McGregor dengan Bintang UFC Lainnya
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | f4wonline.com |
Komentar