Hal tersebut diucapkan oleh CEO Inter Milan, Giuseppe Marotta.
"Sulit untuk menjelaskan bagaimana masa depan Lautaro untuk saat ini, tetapi saya katakan kepadanya untuk tetap fokus pada saat ini, ada musim yang berlanjut, ada tujuan yang harus dicapai, "kata Marotta seperti dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
"Tidak ada keinginan dari direksi untuk menjual Lautaro. Dia masih muda, memiliki masa depan cerah dan merupakan elemen fungsional untuk (Antonio) Conte."
Baca Juga: Striker Darurat Barcelona Akui Lionel Messi Sosok Inspirasi Bagi Tim dan Dirinya
"Kemudian, tentu saja, ada klausul. Saya tidak tahu apa yang dipikirkan Barcelona, mungkin mereka juga akan memiliki alternatif. Saya harap mereka tidak membayar klausul pelepasannya."
"Akan tetapi, jika Lautaro pergi, kami akan mendatangkan pemain bintang," tutur Marotta menambahkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | La Gazetta dello Sport |
Komentar