Walaupun Bepe sempat meninggalkan Persija Jakarta pada musim 2014, hal itu tidak menggoyahkan kedekatan mereka berdua.
Ismed Sofyan membeberkan kedekatan mereka berdua yang jarang diketahui orang luar.
“Tentunya dua kata untuk hubungan saya dengan Bepe yakni luar biasa dan banyak orang yang tidak mengetahui terkait persahabatan kami. Kami banyak mengenal satu sama lain. Kami juga banyak melakukan hal lain juga di luar sepakbola,” tambah Ismed.
Baca Juga: Tiga Hal Utama yang Bikin Pesepak Bola Nyaman Versi Firman Utina
Kebersamaan mereka sebagai pemain harus berakhir pada akhir musim lalu ketika Bepe memutuskan untuk gantung sepatu.
Tetapi Bepe sang pemilik nomor punggung 20 tersebut ternyata tak bisa jauh-jauh dati tim kebanggan The Jak Mania.
Saat ini ia masih ada di bench pemain Persija dengan tugas dan tanggung jawab berbeda tentunya.
Ya, Bambang Pamungkas didapuk sebagai manajer tim Persija Jakarta.
Sahabatnya itu pun mendoakan jika Bepe dapat terus berada dalam tim dan kerjasama mereka berdua berlanjut di ranah yang lain.
“Mungkin suatu saat nanti Bepe bisa menjadi presiden klub saya bisa menjadi manajernya. Saya berharap pada masa depan, kami bisa menjadi partner lagi untuk Persija,” tutup Ismed.
Baca Juga: Menurut Casey Stoner, Balapan Bukan Bagian Paling Menyenangkan dari MotoGP
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | persija.id |
Komentar