Carlos Sainz Jr akan membalap bersama Charles Leclerc yang bergabung dengan Ferrari pada tahun lalu.
Namun, Mattia Binotto masih bungkam mengenai siapa di antara Sainz dan Leclerc yang akan menyandang status pembalap nomor satu tim Kuda Jingkrak.
"Ferrari punya dua pembalap yang hebat. Hal terpenting adalah semangat tim dan kepastian bahwa Ferrari harusjadi prioritas," ucap dia.
"Penampilan di sirkuit yang akan menentukan pembalap pertama dan kedua. Situasinya selalu seperti itu, bahkan ketika Ferrari masih diperkuat Michael Schumacher."
"Schumacher memulai musim kompetisi pada level yang sama dengan rekan setimnya. Baru pada balapan ketiga sudah jelas dia-lah pembalap nomor satu Ferrari," tutur Binotto menjelaskan.
Baca Juga: Aleix Espargaro Gembira Perpanjang Kontrak Bersama Aprilia Hingga 2022
Lebih lanjut, Mattia Binotto optimistis Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc akan bisa bersaing secara sehat.
"Menurut saya tidak akan ada kesulitan di antara mereka berdua," kata dia.
"Segalanya akan berjalan lancar. Charles juga semakin kuat dan paham pentingnya menjadi bagian tim Ferrari," ucap Binotto menegaskan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | crash.net |
Komentar