Mampu beradaptasi dan menjalankan segala arahan pelatih menjadi kuncinya selama berkarier sebagai pesepak bola profesional.
“Kuncinya saya harus beradaptasi cepat dan jangan gugup. Bisa saja saya hari ini bermain sebagai bek kiri dan pertandingan yang akan datang menjadi bek tengah,” ujarnya.
“Semuanya sama, yang terpenting kita harus tetap fokus dalam bermain,” tutur Tony Sucipto.
Untuk sementara, Tony belum bisa bermain lagi bersama Persija karena hingga saat ini kelanjutan kompetisi Liga 1 2020 belum ditentukan oleh PSSI.
PSSI akan mengambil keputusan setelah selesai rapat bersama dengan Komite Eksekutif (Exco) dalam waktu dekat.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | persija.id |