Ketiga sosok tersebut menggantikan Sonhadji, Hasani Abdulgani, dan Hakim Putratama.
"Alhamdulillah, RUPS PT LIB berjalan lancar dan selamat menjalankan tugas kepada Direktur dan Komisaris yang baru terpilih," kata Iwan Bule seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi PSSI.
"Selanjutnya kita berkonsentrasi menjalankan berbagai rencana dan business plan kompetisi Liga untuk memajukan persepakbolaan Indonesia," ucap Iwan Bule menambahkan.
Baca Juga: ON THIS DAY - 13 Juni 2014, Juara Bertahan Spanyol Jadi Lumbung Gol Belanda di Piala Dunia 2014
Seluruh 18 klub Liga 1 2020 setuju dan mendukung penuh direksi serta komisaris yang terpilih.
Klub juga memberikan masukan dan harapan kepada direksi dan komisaris baru itu.
"Terima kasih untuk perwakilan PSSI serta rekan-rekan dari PT LIB dan seluruh pemegang saham pemilik klub Liga 1 yang selama ini telah bekerja keras mengorbankan waktu, tenaga, pikiran dan juga dana yang tidak sedikit untuk kemajuan sepak bola Indonesia," kata Iwan Bule.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar