Sebelum laga melawan Eibar, pemain berpaspor Belgia itu hanya mencatatkan 10 penampilan dengan satu gol dan empat assist di Liga Spanyol.
Sebelum cedera fibula, Hazard mengalami patah tulang pergelangan kaki yang membuatnya mesti menepi selama 64 hari.
Baca Juga: Starting XI Real Madrid Vs Eibar - Eden Hazard Langsung Starter
Ketika bomber 29 tahun itu kembali cedera pada Februari, ada keraguan apakah dia bisa membela Real Madrid di sisa kompetisi atau tidak.
Namun, penundaan kompetisi akibat pandemi virus corona ternyata memberikan keuntungan bagi Hazard.
Pasalnya, dia memiliki waktu untuk memulihkan diri dari cederanya sehingga bisa terlibat dalam laga perdana Real Madrid saat Liga Spanyol dimulai lagi.
Performa apik Hazard di babak pertama melawan Eibar menambah catatan assist-nya menjadi lima buah.
Selain turut serta membawa Real Madrid menang dalam laga tersebut, Hazard juga berhasil membuat Zidane senang.
Baca Juga: Thibaut Courtois Minta Publik Tak Perlu Khawatir soal Nasib Hazard
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar