Dengan posisinya tersebut tak jarang Septian David bisa memecah kebutuhan tim baik dengan mencetak gol atau memberi asist.
Tercatat di musim lalu Septian David Maulana mencatatkan 6 gol dan 4 asist bagi Laskar Mahesa Jenar.
Sementara musim ini seharusnya menjadi musim kedua Septian di klub kampung halamannya.
Klub asuhan Dragan Djukanovic itu bahkan mengawali musim dengan sangat baik dengan meraih dua kali kemenagan dari tiga pertandingan.
Apabila Septian memutuskan untuk mendedikasikan karier sepak bolanya di PSIS Semarang hingga gantung sepatu, bukan tidak mungkin Ia akan dijuluki sebagai Pengeran Semarang.
Sebagaimana Pangeran Roma yang disematkan kepada Francesco Totti di AS Roma.
Baca Juga: Sejajar 2 Legenda Man United, Gary Neville Akui Sosok Ini Paling Berpengaruh bagi Liverpool
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Twitter, kompas, transfer markt |
Komentar