BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat (AS), Justin Gaethje, tidak akan segan untuk mendatangkan "neraka" kepada Conor McGregor andai ada kesempatan berduel.
Justin Gaethje mengaku punya keinginan bertarung melawan Conor McGregor meski dia saat ini tengah dihadapkan dengan duel melawan Khabib Nurmagomedov.
Gaethje mengatakan, selain Nurmagomedov, dia juga membidik McGregor sebagai lawan tarungnya sebelum pensiun.
Belum lama ini, McGregor memang menyatakan pensiun.
Namun, fakta tersebut tak lantas memadamkan ambisi Gaethje untuk beradu jotos dengan petarung asal Republik Irlandia itu.
Baca Juga: Conor McGregor Batal Pensiun jika Justin Gaethje Bekuk Khabib Nurmagomedov
Andai benar-benar mendapatkan kesempatan untuk bertarung dengan McGregor, Gaethje menegaskan bahwa dia akan menjadi lawan yang tangguh.
Petarung berjulukan The Highlight mengatakan bahwa dia tak hanya ingin memukul KO McGregor, tetapi juga mendatangkan neraka.
Lebih lanjut, Gaethje juga sesumbar bakal mendapat perlawanan dari McGregor dalam tiga ronde saja.
"Sejujurnya, saya rasa saya akan membuat Conor McGregor kalah KO," kata Gaethje, dilansir BolaSport.com dari laman MMA Mania.
"Saya rasa dia hanya akan bertahan tiga ronde dan kemudian semuanya akan berubah menjadi neraka, dan dia tidak ingin pergi neraka," tutur petarung berusia 31 tahun tersebut.
Baca Juga: Bukti Justin Gaethje Perlu Pikir Ulang Strategi Hadapi Khabib Nurmagomedov
Kepercayaan diri Justin Gaethje muncul setelah menyadari bahwa teknik bertarungnya, terutama kemampuannya dalam menjaga jaga jarak, cukup bagus untuk mempersulit Conor McGregor.
"Pengendalian jarak akan menjadi faktor nomor satu dalam setiap pertarungan dan itu menjadi faktor besar dalam pertarungan kami," ucap dia menjelaskan.
Selain itu, kekuatan tendangan juga akan menjadi senjata tersendiri bagi Gaethje untuk membuat McGregor bertekuk lutut.
"Saya pikir hal terbaik yang saya miliki adalah saya bisa menendang dengan baik," kata Gaethje.
"Jadi, ketika lawan mencoba mengendalikan jarak, atau mungkin unggul saat itu, saya bisa menendang kaki mereka dan mencoba dan mengatur ulang jalannya laga," ucap Gaethje lagi.
Baca Juga: Tony Ferguson Sindir Conor McGregor, Kirim Kode untuk Bertarung?
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | MMAmania.com |
Komentar