“Ya, harus dihormati apa yang diputuskan Gugus Tugas. PSSI harus menunggu lampu hijau itu,” ujar Sesmenpora.
“Selama kebijakan itu belum dicabut, berarti PSSI juga belum boleh. Kalau sudah boleh, nanti akan dibalik kebijakannya."
"Ikuti apa kata Kemenpora soal protokol kesehatan. Pasti seperti itu. Kami menyusun protokol ini juga melakukan koordinasi dengan Gugus Tugas,” jelasnya.
Sementara itu, PSSI saat ini masih menggodok draft protokol kesehatan yang akan digunakan dalam lanjutan kompetisi mendatang.
Pekan depan PSSI baru akan meminta rekomendasi dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Manchester United Gagal Masuk 4 Besar
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | warta kota |
Komentar