Namun, Ahsan/Leo lebih dulu mencapai poin interval.
Selepas interval, pertarungan antara Marcus/Fikri dan Ahsan/Leo kian seru.
Sebuah smes keras dari Fikri yang mengarah ke badan Leo membuat Marcus/Fikri memangkas ketertinggalan mereka menjadi 16-17.
Marcus/Fikri kemudian lebih dulu mencapai game point setelah Ahsan melakukan kesalahan.
Baca Juga: Link Live Streaming PBSI Home Tournament - Kevin Sanjaya Tampil dengan Tandem Baru
Meski begitu, pertandingan tak langsung selesai.
Ahsan/Leo masih bisa menyamakan kedudukan dan memaksa terjadinya setting point sampai kedudukan 21-21.
Marcus/Fikri baru bisa memenangi pertandingan setelah Ahsan lagi-lagi membuat kesalahan.
Pengembalian Ahsan yang membentur net memastikan Marcus/Fikri memenangi laga.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar