"Ya sebenarnya secara pribadi tidak kecewa. Kita ikuti saja keputusan itu kalau memang itu benar, Tapi pada umumnya masyarakat Kabupaten Bogor sudah meyakinkan pada waktu itu dan berharap Piala Dunia U-20 2021 digelar di Pakansari. Karena kan Pakansari sudah berpengalaman menggelar event internasional," ucapnya.
Sementara itu, proyek pembenahan stadion masih terus digenjot hingga tuntas.
"Tapi Pakansari tetap akan kita perbaiki. Karena Pakansari sudah berpengalaman menggelar event berskala internasional," ucapnya.
Baca Juga: PSSI Tetapkan 6 Stadion yang akan Digunakan di Piala Dunia U-20 2021
Bambang menambahkan jika sebulumnya Kementerian PUPR sudah menjelaskan jika revonasi hampir selesai.
Ia masih berharap Stadion Pakansari turut terlibat dalam memeriahkan gelaran Piala Dunia U-20.
"Sudah ada daftar simral di PUPR. Hampir 95 persen selisihnya juga sudah ada. Berarti kan harapan besar itu kemungkinan terjadi menjadi tuan rumah," tutur Bambang.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | TribunnewsBogor.com |
Komentar