Kampiun 6 kali Liga Utama yang beralias Sang Dinosaurus ini gagal ikut kembali ke habitatnya di kasta teratas karena cuma finis di peringkat 4.
Hamburg membuang kans promosi akibat mendapat hasil memalukan karena dibantai Sandhausen dengan skor 1-5 di kandang!
90'+4 ⏱️ Sandhausen run riot at the Volksparkstadion to leave HSV's promotion hopes in ruins.#nurderHSV #HSVSVS pic.twitter.com/qDQfqZX3Sq
— HSV English (@HSV_English) June 28, 2020
Padahal, tim racikan Dieter Hecking cuma butuh satu angka guna memastikan satu tiket play-off promosi dengan finis di peringkat 3.
Baca Juga: Daftar Penikmat Assist Lionel Messi di Barcelona, Luis Suarez Paling Dimanja
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Malam Ini - Espanyol vs Real Madrid, Bisa Unggul 2 Poin atas Barcelona
Akhirnya, jatah ke play-off itu menjadi milik Heidenheim, tim semenjana yang belum pernah mencicipi divisi utama.
Heidenheim akan menghadapi mantan juara Liga Jerman yang lain, Werder Bremen, yang menempati peringkat 16 di klasemen akhir Bundesliga 1.
Mereka bakal mengadu nasib dalam partai play-off promosi-degradasi pada 2 dan 6 Juli mendatang.
Klasemen Akhir Bundesliga 2 musim 2019-2020
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bundesliga.de |
Komentar