Dia percaya hanya McGregor sendiri yang bisa meyakinkan untuk membatalkan niat pensiun.
"Saya tidak bisa meyakinkan Conor untuk melakukan itu," tutur Kavanagh.
"Conor akan memberi tahu apa yang dia akan lakukan. Lalu siapa yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan? Tapi untuk sekarang dia sudah pensiun," ucapnya menegaskan.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Adnan/Mychelle Akui Kondisi Fisik Belum Mumpuni
McGregor sebelumnya melakukan comeback luar biasa pada Januari 2020 lalu.
Dia berhasil mengalahkan Donald Cerrone pada UFC 246 dengan TKO (Technical Knockout) dalam 40 detik di ronde pertama.
Setelah melakukan kemenangan spektakuler tersebut, McGregor banjir tantangan.
Namun, mantan petarung 31 tahun itu jarang mengeluarkan wacana tentang lawan selanjutnya.
Jadi, Kavanagh sendiri hadir untuk memberikan solusi tentang 3 lawan selanjutnya McGregor jika batal pensiun.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar