Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diragukan Kembali Gelar Turnamen, BWF Siapkan Protokol Kesehatan pada Pandemi Covid-19

By Delia Mustikasari - Jumat, 3 Juli 2020 | 16:40 WIB
Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund.
NST.COM.MY
Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund.

BOLASPORT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) akan memberikan penjelasan tindakan yang perlu dilakukan sebelum melanjutkan kembali turnamen BWF World Tour 2020 pada September mendatang.

BWF sebelumnya telah merilis revisi kalender turnamen 2020 pada 22 Mei. Namun, mereka belum menjelaskan prosedur turnamen yang perlu dilakukan selama pandemi Covid-19.

Sekretaris Jenderal BWF Thomas Lund mengungkapkan bahwa timnya saat ini tengah menjalin komunikasi dengan para pemangku kepentingan.

Baca Juga: Muncul Kasus Covid-19 Baru, China Masters 2020 Dibatalkan

"Kami akan segera menginformasikan revisi yang diperlukan untuk peraturan turnamen karena situasi Covid-19," kata Lund seperti dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Kami telah menyiapkan dan akan memublikasikan pada waktunya prosedur baru untuk menyelenggarakan turnamen internasional sejalan dengan saran dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan otoritas kesehatan terkait," tutur Lund.

"Ini bukan proses yang sederhana dan kami berbagi rasa frustrasi Anda tentang ketidakpastian yang kita semua alami. Fakta bahwa para pemain belum bisa berlatih untuk jangka waktu tertentu dan belum bisa terlibat dalam kompetisi, sangat mengganggu."

"Jadi, percayalah kepada kami bahwa kami melakukan yang terbaik sehingga kami dapat kembali menyelenggarakan turnamen bulu tangkis secepat mungkin dengan aman dan nyaman," ujar Lund.

Beberapa pebulu tangkis, salah satunya tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, ragu musim kompetisi bulu tangkis pada 2020 akan kembali dimulai.

Salah satu yang dikhawatirkan adalah aspek keamanan saat turnamen digelar dan apakah para pemain harus menjalani isolasi lebih dulu saat datang ke suatu negara.

Tetapi, Lund telah meyakinkan bahwa aktivitas bulu tangkis tidak akan berjalan, kecuali jika sesuai dengan pedoman kesehatan dan keselamatan BWF.

Baca Juga: Rekap PBSI Home Tournament - Praveen/Melati Selangkah Menjadi Juara

"Kami juga mengakui bahwa banyak gerakan internasional dan pembatasan masuk wilayah suatu negara yang masih diberlakukan," aku Lund.

"Kami saat ini bekerja sama dengan penyelenggara tuan rumah dan otoritas lokal untuk memetakan, merencanakan perjalanan yang aman, dan rute masuk untuk para pemain dan tim mereka."

Chinese Taipei Open akan menandai turnamen come back yang masuk kalender BWF World Tour 2020 pada 1-6 September.

Setelah itu, jadwal turnamen yang padat sudah menanti para pebulu tangkis dunia.

Turnamen tersebut adalah Korea Open (8-13 September), China Open (15-20 September), Japan Open (22-27 September), dan Piala Thomas dan Uber (3-11 Oktober).

Setelah itu, ada Denmark Open (13-18 Oktober) dan French Open (20-25 Oktober).

Baca Juga: Justin Gaethje Masuk Daftar Hall of Fame karena Gulat yang Jadi Keahlian Khabib Nurmagomedov

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Tinggal Sebentar Lagi, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136