Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil DFB Pokal - Bayern Muenchen Juara, Robert Lewandowski Tembus 50 Gol

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 5 Juli 2020 | 03:53 WIB
Robert Lewandowski, untuk pertama kali selama karier menembus 50 gol dalam semusim.
TWITTER @BUNDESLIGA_DE
Robert Lewandowski, untuk pertama kali selama karier menembus 50 gol dalam semusim.

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen menutup kompetisi domestik 2019-2020 dengan mengawinkan gelar juara Bundesliga dan DFB Pokal untuk ke-13 kalinya sepanjang sejarah.

Sabtu (4/7/2020) di Stadion Olimpiade Berlin, Bayern Muenchen mengalahkan Bayer Leverkusen 4-2 di laga final DFB Pokal.

Pada 16 Juni lalu, Bayern Muenchen lebih dulu dinobatkan sebagai juara Bundesliga 2019-2020.

Mengalahkan Werder Bremen 1-0, perolehan poin Bayern Muenchen ketika itu tidak bisa dikejar lagi oleh tim-tim di bawahnya.

Tim asuhan Hansi Flick memastikan diri menjadi juara Bundesliga saat kompetisi masih menyisakan dua pertandingan.

Baca Juga: Resmi Pecahkan Rekor Penampilan diLiga Italia, Ini 3 Pemain yang Dikalahkan Buffon

Bayern Muenchen mempertajam rekor dengan mengoleksi gelar juara Bundesliga ke-30.

Sekarang Bayern Muenchen melengkapinya dengan menjuarai pula DFB Pokal.

Soal koleksi gelar DFB Pokal, Bayern Muenchen juga mempertajam rekor dengan sekarang sudah 20 kali menjadi juara.

Untuk ke-13 kalinya sepanjang sejarah, Bayern Muenchen juga sukses mengawinkan gelar Bundesliga dan DFB Pokal alias meraih double winners.

Sebelum 2020, Bayern Muenchen melakukannya pada 1969, 1986, 2000, 2003, 2005, 2006, 2008, 2010, 2013, 2014, 2016, dan 2019.

Di final 2020, Bayern Muenchen membuka skor lewat tendangan bebas kaki kiri indah David Alaba di menit ke-18.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kalahkan Wolves, Arsenal Menuju The Big Six

Kemudian Serge Gnabry memperbesar keunggulan Bayern di menit ke-24.

Gnabry dengan cepat menyelesaikan serangan balik kilat memanfaatkan umpan terobosan Joshua Kimmich segera setelah Die Roten bisa merebut bola di lapangan tengah.

Skor makin besar di menit ke-59 saat bola tembakan jarak jauh Robert Lewandowski yang kelihatannya tidak terlalu berbahaya gagal ditangkap sempurna oleh kiper Bayer Leverkusen, Lukas Hradecky.

Bayer Leverkusen memperkecil skor pada menit ke-63 ketika Sven Bender menanduk masuk bola sepak pojok Kerem Demirbay.

Namun, Bayern Muenchen mencetak gol lagi via Robert Lewandowski di menit ke-89 memanfaatkan assist Ivan Perisic.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Cristiano Ronaldo Cetak Gol Freekick Perdana Musim Ini, Juventus Libas Torino

Penalti Kai Havertz di menit-menit akhir menyudahi hujan 6 gol di Berlin.

Bayern Muenchen keluar sebagai pemenang dengan skor 4-2.

Lewandowski mencetak 2 gol dan dengan torehan ini, sang striker untuk pertama kalinya selama karier mampu menembus 50 gol dalam sebuah musim.

Lewandowski tepatnya kini telah mencetak 51 gol di semua kompetisi 2019-2020.

Dia membukukan 34 gol di Bundesliga, 6 di DFB Pokal, dan 11 di Liga Champions.

Catatan gol masih bisa bertambah karena Bayern Muenchen masih akan bermain dalam lanjutan Liga Champions pada Agustus mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Bundesliga
REKOMENDASI HARI INI

Shin Tae-yong Beberkan Misi Mulia di Balik Penggunaan Pemain U-22 untuk Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136