Asqar retired saat berhadapan dengan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dengan kedudukan 21-15, 12-21, 1-3.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Anthony Sinisuka Merasa Bermain Lebih Baik
Akibat tidak dapat menyelesaikan permainan, Asqar terpaksa mundur dan tidak boleh melanjutkan pertandingan yang menggunakan format setengah kompetisi ini.
Jonatan dan Ikhsan sama-sama meraih satu kemenangan di penyisihan Grup H. Namun, Jonatan unggul dari perhitungan gim.
Ikhsan menang dari Yonathan lewat laga rubber game dengan skor 19-21, 21-15, 21-19.
Pada Kamis (9/7/2020) atau hari ini akan dimainkan babak final penyisihan grup di sesi pagi pada pukul 08.30 WIB.
Laga dilanjutkan dengan babak perempat final di sesi sore, mulai pukul 15.00 WIB. Hanya dua pemain terbaik pada setiap grup yang berhak untuk lolos ke putaran perempat final.
Berikut hasil lengkap pertandingan hari pertama babak penyisihan grup PBSI Home Tournament:
Lapangan 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Bobby Setiabudi, 21-19, 21-16
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Yohanes Saut Marcelino, 21-11, 21-12
Shesar Hiren Rhustavito vs Syabda Perkasa Belawa, 21-14, 21-16
Jonatan Christie vs Muhammad Asqar Harianto, 21-13, 21-16
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar