Chico dan Anthony kemudian saling bergantian mencetak poin. Selisih skor pun tak pernah terlalu jauh seperti pada awal gim sebelumnya.
Anthony pada akhirnya dapat keluar dari tekanan. Setelah memimpin 9-7, Anthony diuntungkan kesalahan Chico untuk unggul 11-8 pada interval gim kedua.
Chico kembali berusaha memberikan perlawanan. Pertahanan Anthony mulai rentan, sehingga Chico sukses menipiskan margin poin menjadi 13-11.
Akan tetapi, Anthony kembali mengendalikan pertandingan. Dominasinya kian tak terbendung setelah mencetak lima poin secara beruntun.
Keunggulan 18-11 tak membuat Anthony mengendurkan serangan. Pertahanan Chico bolak-balik jebol karena serangan dari Anthony.
Anthony kini mengamankan gim kedua dengan kemenangan 21-13. Pemain unggulan pertama itu berhak atas tiket babak final.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Kram, Jonatan Christie Mundur dari Semifinal
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar